Petunjuk Teknis Inovasi KELAR UAS (Kelas Lima Hari Untuk Atasi Stunting) oleh Puskesmas Maduran

Share:

HAK DAN KEWAJIBAN PASIEN PENGGUNA PELAYANAN PUSKESMAS MADURAN


 

Share:

MINI LOKAKARYA LINTAS SEKTORAL PUSKESMAS MADURAN


    Lokakarya Mini Lintas Sektoral merupakan suatu pertemuan antar petugas puskesmas dengan sektor terkait untuk meningkatkan kerjasama tim, memantau cakupan pelayanan puskesmas dan membina peran serta masyarakat secara terpadu agar dapat meningkatkan fungsi puskesmas. Dalam rangka penguatan program kerja dan sebagai bentuk upaya penggalangan serta pemantauan kegiatan sesuai dengan perencanaan puskesmas di wilayah kerja Kecamatan Maduran melaksanakan kegiatan Mini Lokakarya Lintas Sektoral melalui kerjasama tim baik lintas program maupun lintas sektor.

    Pelaksanaan Lokakarya Mini Lintas sektor Puskesmas Maduran yang di laksanakan di Pendopo Kecamatan Maduran adalah salah satu ruang membangun komitmen, menyatukan misi di tingkat pemangku kepentingan, meningkatkan kerja sama tim, memantau cakupan pelayanan puskesmas serta membina peran serta masyarakat secara terpadu agar dapat meningkatkan fungsi puskesmas itu sendiri Adapun agenda dari acara mini lokakarya lintas sektoral yaitu :

1. Pembukaan

2. Pengarahan sekaligus pembukaan mini lokakarya lintas sektoral wilayah kerja Puskesmas Maduran oleh Bapak Camat Teguh Bagio, S.STP.MM

3. Pemaparan Oleh Kepala Puskesmas Maduran dr.Ema Vika Pratiwi

4. Diskusi

5. Penutup

Share:

SEHAT JIWA DAN RAGA BERSAMA POSYANDU JIWA PUSKESMAS MADURAN



Gangguan jiwa merupakan penyakit tidak menular yang menjadi masalah kesehatan masyarakat, baik didunia maupun di Indonesia. Gangguan jiwa dapat terjadi tanpa mengenal usia, karena tingkat stres yang berlebihan akibat dari sesuatu yang mengganggu fisik dan psikis. Masyarakat seringkali memiliki persepsi negatif terhadap gangguan jiwa, mereka dianggap sebagai orang yang tidak waras, sinting dan ungkapan kasar lainnya.

Seiring berkembangnya dan meluasnya cakupan pengelolaan kesehatan bagi masyarakat pedesaan yang didalamnya juga mencakup pasien gangguan jiwa atau binwa (binaan jiwa). Pengobatan kini juga disamaratakan yaitu fisik dan psikis.

Dimana fasilitas kesehatan terdekat bagi pasien gangguan jiwa salah satunya adalah Posyandu Jiwa. Kegiatan di posyandu jiwa tidak hanya difokuskan pada proses penyembuhan, peningkatan keterampilan, dan kemampuan orang yang mengalami gangguan jiwa saja tetapi juga pada dukungan keluarga dalam memandirikan orang yang mengalami gangguan jiwa. Di posyandu jiwa kelompok keluarga akan mendapat berbagai pengalaman dan pengetahuan antar anggota sebagai bahan untuk meningkatkan kemampuan keluarganya yang mempunyai masalah gangguan jiwa.

Posyandu jiwa ada di setiap puskesmas se-Kabupaten Lamongan. Salah satunya di Puskesmas Maduran yang diadakan setiap bulan di hari Kamis secara rutin yang ditujukan kepada pasien binwa. Seperti diajak senam bersama, pemeriksaan, konseling & support system dari lingkungan, keluarga, petugas puskesmas dan kader desa.

Selain itu,  juga memberikan ketrampilan dan melakukan kegiatan dukungan kepada keluarga pasien hingga mengajak berkegiatan produktif yang menghasilkan nilai ekonomi.

Posyandu jiwa dampaknya sangat dirasakan masyarakat. Menyembuhkan pasien gangguan jiwa sehingga bisa beraktivitas normal dan kembali produktif. Binwa menjadi tanggung jawab penuh pemerintah dalam penanganan hingga penyembuhannya, maka kesehatan menjadi program prioritas kami. 

 

Share:

DETEKSI DINI KANKNER SERVIKS MELALUI PEMERIKSAAN PAP SMEAR DI PUSKESMAS MADURAN

 


Bagi perempuan kanker serviks sangat berbahaya, bahkan bisa menyebabkan kematian terutama jika terlambat mendapatkan penanganan. Mortalitas, atau angka kematiannya sendiri mencapai 50%. Banyak perempuan yang akhirnya meninggal akrena tidak menyadari bahwa dirinya memiliki kanker serviks, karena pada tahap awal tidak mengalami gelaja apapun. Begitu bergejala, maka kondisinya sudah berat dan sulit untuk di tolong.

Semua perempuan yang pernah melakukan ‘kontak seksual’ dalam hidupnya. Kontak seksual tidak hanya berupa hubungan seksual antara pria dan perempuan. Benda apa pun yang masuk ke dalam organ kelamin perempuan hingga menyentuh area serviks, juga termasuk kontak seksual. Mereka yang melakukan kontak seksual di usia muda, di bawah usia 21 tahun, lebih rentan terkena kanker 2 kali lebih besar dibandingkan dengan kelompok usia di atas 21. Di bawah 16 tahun bahkan lebih rentan 3-6 kali lipat. Faktor risiko lain adalah daya tahan tubuh.

Kanker serviks berkembang di leher rahim wanita (pintu masuk rahim dari vagina). Hampir semua kasus kanker serviks (lebih dari 95%) disebabkan oleh infeksi human papillomavirus (HPV) risiko tinggi.

Oleh karena itu, penting bagi para wanita untuk mengetahui cara mendeteksi dan mencegah kanker ini sejak dini dengan melakukan pap smear sebagai langkah deteksi dini kanker serviks. Pap smear adalah prosedur pemeriksaan yang dilakukan untuk mendeteksi kanker serviks pada perempuan. Pemeriksaan pap smear dapat mendeteksi adanya sel-sel asing (sel prakanker) pada leher rahim yang berpotensi berkembang menjadi kanker. 

Cara pemeriksaan pap smear adalah mengambil sampel sel di leher rahim yang akan diteliti di laboratorium untuk mengetahui keberadaan sel kanker atau prakanker.

Selain mendeteksi kanker, pap smear juga digunakan untuk mengetahui peradangan atau infeksi pada organ serviks. 

Pap smear merupakan pemeriksaan yang penting untuk dilakukan oleh perempuan, terlebih apabila sudah aktif melakukan aktivitas seksual. Oleh karena itu, prosedur pemeriksaan ini dianjurkan dilakukan secara rutin oleh perempuan setelah mencapai usia 21 tahun ke atas dan sudah menikah, setidaknya 3 tahun sekali atau 5 tahun sekali bagi usia 30-65 tahun.

Pada hari Selasa, 23 Mei 2023 telah dilaksanakan kegiatan pemeriksaan pap smear di Puskesmas Maduran dengan tema “ Deteksi Dini Kanker Serviks dengan Pemeriksaan PAP SMEAR Gratis” yang di selenggarakan oleh Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Cabang Lamongan yang bekerja sama dengan Ikatan Bidan Indonesia Wilayah Maduran dan TP PKK Kecamatan Maduran. Dengan diadakannya kegiatan ini diharapkan dapat memberikan edukasi yang tepat kepada para masyarakat khususnya perempuan di Wilyaha Kecamatan Maduran.


Share:

PENDAFTARAN ONLINE PASIEN PUSKESMAS MADURAN

PENDAFTARAN ONLINE PASIEN PUSKESMAS MADURAN
Untuk memudahkan pasien mendapatkan pelayanan dari kami maka sekarang pasien bisa daftar secara online

PALING POPULER

PENCARIAN POSTINGAN

TENTANG KAMI

Foto saya
Maduran, Lamongan, Indonesia

POSTINGAN TERBARU

COPYRIGHT

Written by Puskesmas Maduran
Edited by Tata Usaha Puskesmas Maduran
Uploaded by Staff Puskesmas Maduran